Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Pemerolehan Bahasa Anak Menurut Para Ahli

Definisi atau Pengertian Pemerolehan Bahasa Anak Menurut Para Ahli_Menurut Wikipedia, Pemerolehan bahasa atau akuisisi bahasa (bahasa Inggris: language acquisition) adalah proses manusia mendapatkan kemampuan untuk menangkap, menghasilkan, dan menggunakan kata untuk pemahaman dan komunikasi. Kapasitas ini melibatkan berbagai kemampuan seperti sintaksis, fonetik, dan kosakata yang luas. Bahasa yang diperoleh bisa berupa vokal seperti pada bahasa lisan atau manual seperti pada bahasa isyarat. Pemerolehan bahasa biasanya merujuk pada pemerolehan bahasa pertama yang mengkaji pemerolehan anak terhadap bahasa ibu mereka dan bukan pemerolehan bahasa kedua yang mengkaji pemerolehan bahasa tambahan oleh anak-anak atau orang dewasa.
Pengertian Pemerolehan Bahasa Anak Menurut Para Ahli

Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Para Ahli

1. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Stork dan Widdowson
Menurut Stork dan Widdowson (1974:134), pemerolehan bahasa dan akuisisi bahasa adalah suatu proses anak-anak mencapai kelancaran dalam bahasa ibunya.

2. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Lyons
Lyons (1981:252), mengungkapkan bahwa pemerolehan bahasa adalah suatu bahasa yang digunakan tanpa kualifikasi untuk proses yang menghasilkan pengetahuan bahasa pada penutur bahasa. Artinya, seorang penutur bahasa yang dipakainya tanpa terlebih dahulu mempelajari bahasa tersebut.

3. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Huda
Menurut Huda (1987:1), pemerolehan bahasa adalah proses alami di dalam diri seseorang menguasai bahasa. Pemerolehan bahasa biasanya didapatkan hasil kontak verbal dengan penutur asli lingkungan bahasa itu. Dengan demikian, istilah pemerolehan bahasa mengacu ada penguasaan bahasa secara tidak disadari dan tidak terpengaruh oleh pengajaran bahasa tentang sistem kaidah dalam bahasa yang dipelajari.

4. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Maksan
Menurut Maksan (1993:20), pemerolehan bahasa (language acquisition) atau akuisisi bahasa  adalah suatu proses penguasaan bahasa yang dilakukan oleh seseorang secara tidak sadar, implisit, dan informal.

5. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Tarigan dkk
Menurut Tarigan dkk (1998), pemerolehan bahasa adalah proses pemilikan kemampuan berbahasa, baik berupa pemahaman atau pun pengungkapan secara alami, tanpa melalui kegiatan pembelajaran formal.

6. Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Dardjowidjodjo
Dardjowidjodjo (2003:225) menyatakan bahwa pemerolehan bahasa adalah proses penguasaan bahasa yang dilakukan oleh anak secara natural waktu dia belajar bahasa ibunya.

Demikian tentang Pengertian Pemerolehan Bahasa Menurut Beberapa Ahli. Semoga bermanfaat.