Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pilih dan Dapatkan Beasiswa S1 Luar Negeri Fully Funded Berikut Ini !

 Melihat biaya pendidikan yang semakin mahal, mengejar beasiswa S1 luar negeri fully funded mungkin bisa menjadi jalan keluar. Secara garis besar beasiswa fully funded dapat diartikan sebagai  beasiswa yang semua pendanaan serta seluruh komponen pendidikan dipenuhi oleh penyedia beasiswa. Guna sebagai referensi berikut ini merupakan beberapa beasiswa S1 di luar negeri yang bisa diraih:

Beasiswa S1 Luar Negeri Fully Funded

1. Chinese Government Scholarship

Pemerintah China secara resmi juga memberikan beasiswa S1 luar negeri fully funded untuk para pelajar yang ingin mengenyam pendidikan di China. 

Selain S1 calon pelajar juga bisa menempuh pendidikan S2 dan S3. 

Selain dari pada fully funded, China juga menyediakan beasiswa secara parsial. 

Yakni beasiswa yang tidak mencakup biaya akomodasi ataupun uang saku.

2. Turkiye Scholarship

Ada penggemar berat Erdogan? Jika iya, mengejar beasiswa ini adalah jawabannya. 

Karena selain berkesempatan bertemu dengan orang nomor satu di Turki, calon pelajar juga bisa menempuh pendidikan S1 di beberapa universitas bergengsi di Turki. 

Ada banyak fasilitas yang dapat dinikmati.

Antara lain, gratis biaya kursus bahasa turki selama 1 tahun, akomodasi perjalanan hingga biaya hidup serta asuransi kesehatan. 

Gratis biaya kuliah selama studi hingga lulus. 

Cukup menarik, bukan? Segera cari tahu dan lihat jadwal pendaftaran secara detail di web resmi yang tersedia.

3. Korean Government Scholarship Program (KGSP)

Mendengar namanya, sudah barang tentu beasiswa ini datang dari pemerintah Korea. 

Dalam memberikan beasiswa ini pemerintah Korea akan memenuhi segala kebutuhan mulai dari akomodasi tiket pesawat, biaya kuliah hingga biaya hidup selama di Korea. 

Umumnya pendidikan S1 ditempuh selama 4 tahun.

Namun saat seorang pelajar menerima beasiswa ini maka pendidikan akan ditempuh selama 5 tahun. 

Kenapa? Satu tahun pertama akan digunakan untuk kursus bahasa Korea dan hal ini juga telah menjadi keputusan pihak pemerintah Korea. 

Untuk informasi lengkap bisa langsung mengunjungi website resmi dari Global Korea Scholarship.

Related: 5 Daftar Beasiswa Kuliah di Korea

4. ASEAN Undergraduate Scholarship

Bagi para pelajar lulusan SMA maupun SMK dapat mengikuti beasiswa ini untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Sarjana.  

Program ini  dikhususkan untuk para pelajar yang ingin menempuh pendidikan di negeri Singapura. 

Sebagai salah satu Negara yang cukup dekat dengan Indonesia, tiada yang salah jika Singapura menjadi tujuan bagi para pelajar untuk menuntut ilmu.

Seperti namanya, beasiswa ini hanya ditujukan bagi pelajar kawasan ASEAN saja. 

Tidak jauh berbeda dengan pembahasan sebelumnya, beasiswa ini juga mencakup seluruh komponen pendidikan alias fully funded.

5. MEXT (Jepang)

Jepang ikut andil dalam rangka pertukaran pelajar berdasar program kerjasama antara Indonesia dan Jepang. 

Para pelajar internasional memiliki kesempatan penuh untuk mengikuti program beasiswa ini. 

Pemerintah Jepang telah meloloskan semua biaya perkuliahan serta berbagai kebutuhan yang ada selama menempuh pendidikan di negeri Sakura ini.

Penerima beasiswa dapat mengenyam pendidikan S1 berdasar pada beberapa persyaratan. 

Semisal harus memiliki nilai rata-rata UN 84 tanpa nilai Bahasa Indonesia dengan usia minimal 17 tahun dan maksimal 24 tahun. 

Sanggup menjalankan masa studi selama 5 tahun. 

Untuk satu tahun pertama digunakan sebagai persiapan yang meliputi pendidikan bahasa Jepang dan lain sebagainya.

Dapat menempuh pendidikan di luar negeri merupakan sebuah impian banyak orang. Bagi yang bergelimang harta, mungkin tidak perlu susah payah mencari beasiswa. Namun sebaliknya dengan para pelajar yang kurang mampu namun kaya prestasi. Melihat beberapa beasiswa S1 luar negeri fully funded seperti yang telah terurai di atas diharapkan dapat memberikan informasi pada calon pelajar khususnya Indonesia.

Jangan lewatkan, baca 5 Rekomendasi Beasiswa Luar Negeri